Seorang karyawan berfikir jadi direktur itu enak, sementara direktur berfikir karyawannya hidupnya enak..
Dibalik itu semua, ternyata tiap malam direktur pusing mikirin gaji karyawan2nya & tanggungjawab terhadap komisaris.. Disisi yang lain, tiap malam karyawan pusing mikirin gajinya ga naik naik & tanggungan utang masih banyak..
Kedamaian dalam kehidupan adalah dengan tidak membandingkan antara sudut pandang yang satu dengan sudut pandang yang lain, kenyataannya nasib & takdir setiap orang adalah berbeda.. Tidak ada gunanya melakukan sebuah persepsi terhadap orang lain, karena persepsi tidak akan dapat mengubah kenyataan diri sendiri.. Seseorang tidak akan maju hanya dengan melihat, kemudian menganalisa, lalu berkomentar.. Namun seseorang pasti dapat berkembang hanya dengan melangkah..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar